Halaman

  • Beranda

Senin, 17 Desember 2012

Honda CB150R StreetFire Hanya Butuh 10,3 Detik Libas 201 Meter


Baru saja diluncurkan, motor sport baru Honda, CB150R StreetFire ternyata sudah mampu mencetak prestasi. Tanpa modifikasi, motor ini mampu berakselerasi melibas jalanan sejauh 201 meter hanya dalam waktu 10,3 detik saja.

Angka tersebut adalah rekor pencatatan akselerasi tercepat dari pengendara motor sport terbaru Honda ini melalui ajang individual time trial (sebelumnya ditulis drag race). Dengan rentang jarak 0-201 meter, tercatat seorang pebalap yang mampu memecahkan rekor akselerasi versi PT Astra Honda Motor yakni dari 10,6 detik menjadi 10,3 detik dalam rentang jarak 0-201 meter (sebelumnya tertulis 200 meter).

Pemenang pertama rekor akselerasi ini diraih oleh Eko Sulistyo (Eko Kodok) asal Semarang yang berhasil mencatatkan waktu 10.307 detik. Dia berhak membawa pulang Honda CB150 StreetFire.

Pemenang peringkat 2-3 adalah Richo Leonardi (Ricko Boncel) dari Surabaya dan Ayip Rosidi dari Karawang. Mereka masing-masing mencatatkan waktu 10.403 detik dan 10.413 detik dan berhak atas hadiah uang Rp 10 juta dan Rp 5 juta.

Pada kesempatan yang sama, Astra berhasil menjaring 607 orang pembeli Honda CB150R StreetFire dalam satu hari event National Public Launching yang diadakan berbarengan dengan pencatatan rekor akselerasi tercepat oleh pebalap drag race di Kawasan Senayan tersebut pada 15 Desember 2012 lalu (sebelumnya ditulis 17 Desember).

Ke 607 orang secara sabar mengantre untuk dapat memiliki Honda CB150R StreetFire dalam acara yang khusus digelar oleh AHM bekerja sama dengan PT Wahana Makmur Sejati (Main dealer Honda untuk wilayah Jakarta dan Tangerang) dan menampilkan hiburan dari Koil, Bexxa, Steve Jam, dan DJ Yamin.

“Awalnya kami hanya menargetkan 500 pembeli. Ternyata minat konsumen terhadap Honda CB150R StreetFire ini luar biasa. Dalam sehari, di satu tempat, kami berhasil mendapatkan pembeli Honda CB150R StreetFire sebanyak 607 orang,” ungkap Judy Goutama, Senior Manager Brand Activation AHM dalam keterangan resminya.

Honda CB150R StreetFire sendiri dibekali mesin 150 cc, 4-Langkah, DOHC, 4-Katup, 6-Kecepatan, yang berbasis dari mesin Honda CBR150R.

Mesin berpendingin cairan (Liquid-Cooled) ini telah menerapkan sistem suplai bahan bakar PGM-FI (Programmed Fuel Injection) yang diklaim mampu menghasilkan performa mesin yang luar biasa, akselerasi terbaik di kelasnya sekaligus hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.

Dengan begitu, produksi daya maksimum 12,5 kW (17,00 PS) pada 10.000 rpm dan torsi maksimum 13,1 Nm (1,34 kgf.m) pada 8.000 rpm pun dapat dicapai dan mampu membawa motor ini berlari sampai kecepatan maksimum 122 km/jam.

(DetikOto)

0 komentar:

Posting Komentar