pengguna iPhone dan iPad sebagian juga tahu kalau kita bisa mendapatkan aplikasi berbayar secara ilegal. Banyak sumber di internet yang menyediakannya. Tapi dan sayangnya itu tidak bisa kita langsung aplikasikan di iPhone dan iPad yang belum ter Jailbreak. Mengenai alasan2 kenapa harus Jailbreak bisa baca di MakeMac.
Disini saya tidak akan berbagi tips mendapatkan aplikasi secara ilegal, tapi saya akan berbagi bagaimana mendapatkan aplikasi iPhone dan iPad secara LEGAL dan GRATIS. Ada beberapa skenario agar bisa mendapatkan secara gratis dan berikut diantaranya
- Ikutan Kontes: Ikuti beberapa bahkan puluhan kontes berhadiah Aplikasi yang bertebaran di Internet
- Mantengin iTunes Store dan pantengin tiap2 aplikasi siapa tau lagi ada Promo gratis (tips ini akan menguras waktu dan keringat)
- Melalui pihak ketiga (cara ini yang akan saya bagikan ke anda semua) (yahoo)
Cara Gratis mendapatkan Aplikasi iPhone dan iPad berbayar melalui pihak ketiga
Cara ini sebenarnya cukup sederhana dan mudah, hal yang perlu anda lakukan adalah download beberapa aplikasi di App Store, kenapa beberapa aplikasi, karena tiap aplikasi yang menyorting dan mencari aplikasi berbayar yang sedang promo kadang menghasilkan hasil yang berbeda. 3 Aplikasi favorit yang saya gunakan adalah AppShopper, app4today dan Freedom
Sisi kelengkapan, App Shopper adalah jawaranya, menu yang sangat menarik, lengkap dan bisa search adalah kelebihan aplikasi ini. Aplikasi ini juga menawarkan Want It atau Wish List siapa tau aplikasi ini nantinya mau di Install. dan menu My App di aplikasi ini adalah aplikasi2 yang telah kita download melalui jasa App Shopper, disini nanti juga ada info kalau aplikasi yang telah kita download ada Update atau kenaikan/penurunan harga. Di AppShopper tidak hanya aplikasi Gratis, terkadang aplikasi diskon atau yang sedang trend. Maksud aplikasi diskon adalah aplikasi yang harganya sedang promo, contohnya EA lagi promo Need For Speed, maka aplikasi akan lebih murah dari harga asli.
app4today ini melist aplikasi yang sedang trend berdasar app4today dan saya sendiri tidak faham kriteria yang dia pakai, tapi terkadang list yang ditawarkan memang cukup menarik
Freedom menawarkan konsep yang berbeda, ketika aplikasi dijalankan applikasi ini langsung mencari aplikasi yang gratis dan kita bisa memutuskan mendownload atau tidak. Disini aplikasi yang di list yang BENAR BENAR sedang gratis, Aplikasi Freedom mirip dengan AppShopper, dengan menu Freedom, Categories, Top 25, Search dan Statistics. Di Menu Search kita bisa cari Aplikasi seperti AppShopper, hal yang unik di Freedom adalah menu stats, disini kita akan bisa melihat seberapa banyak kita hemat. Melalui Freedom ini
Dari ketiga aplikasi yang saya review tadi bagi saya jawaranya adalah AppShopper, selain lewat aplikasi anda juga bisa browsing di AppShopper.com dan membaca review2 yang menarik tentang aplikasi2 di iPhone maupun iPad. Itu tadi sekelumit cara mendapatkan Aplikasi iPhone dan iPad berbayar secara gratis.
0 komentar:
Posting Komentar