Halaman

  • Beranda

Senin, 17 September 2012

Samsung Hadirkan Galaxy Note II Dual SIM


Samsung Hadirkan Galaxy Note II Dual SIMDi China, banyak pengguna memakai dua jaringan telekomunikasi sekaligus. Kebiasaan ini menjadi bidikan Samsung untuk menghadirkan Galaxy Note II dengan kemampuan dual-on SIM card. 

Media teknologi di China mengabarkan, Galaxy Note dual-SIM card akan segera dirilis di negeri Tirai Bambu tersebut. Perangkat ini tentunya memungkinkan pengguna di China menggunakan dua nomor ponsel sekaligus yang keduanya aktif bersamaan. 

Dilansir Into Mobile dan dikutip detikINET, Senin (17/9/2012), China Unicom akan menjadi operator telekomunikasi pertama yang menawarkan phablet alias ponsel tablet tersebut, dengan layanan jaringan berbasis GSM dan CDMA dalam satu perangkat.

Soal spesifikasi, Galaxy Note II dual-SIM card yang akan dilempar ke China ini tidak berbeda jauh dengan versi original. Otaknya dibekali prosesor quad-core Exynos 4412 1.6 GHz, RAM 2GB, layar kapasitas High-Definition 5,5 inch, berbekal Android Jelly Bean, dan tentunya terdapat stylus S-Pen.

Kalau mau dibandingkan dengan di Indonesia, sebagian pengguna ponsel di Tanah Air sebenarnya punya kecenderungan sama seperti di China. Ponsel dual-on buatan China yang dipasarkan di Indonesia, cukup diminati terutama di kalangan pengguna low-end. 

Kabar terakhir menyebutkan, Galaxy Note dual-SIM ini khusus dilempar ke pasaran besar yang tengah melaju cukup kencang, yakni China. Melihat persamaan tersebut, mungkinkah Samsung juga akan melepasnya ke pasar Indonesia?(via :detikinet)

0 komentar:

Posting Komentar